Pada tahun 2016, Direktorat Pelayanan Kefarmasian bekerja sama dengan Dinas Kesehatan Provinsi dan Kabupaten/Kota telah melaksanakan Sosialisasi GeMa CerMat di 20 Kabupaten/Kota dari 18 provinsi sebagai model percontohan. Pada tahun 2017 ini, Sosialisasi GeMa CerMat akan dilaksanakan di 81 kabupaten/kota. 25 kegiatan dilaksanakan oleh Direktorat Pelayanan Kefarmasian dan 56 kegiatan oleh Dinas Kesehatan Provinsi menggunakan APBN Dekonsentrasi.
Sampai Mei 2017, Sosialisasi GeMa CerMat oleh Direktorat Pelayanan Kefarmasian sudah dilaksanakan di 11 kabupaten/kota yaitu di Kabupaten Bantul Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta, di Kota Balikpapan Provinsi Kalimantan Timur, di Kota Semarang Provinsi Jawa Tengah, di Kota Gorontalo Provinsi Gorontalo, di Kota Palembang Provinsi Sumatera Selatan, di Kota Manado Provinsi Sulawesi Utara, di Kota Tarakan Provinsi Kalimantan Utara, di Kabupaten Seram Bagian Barat Provinsi Maluku, di Kota Ternate Provinsi Maluku Utara, di Kabupaten Rajaampat Provinsi Papua Barat dan di Kabupaten Belitung Provinsi Bangka Belitung. Sedangkan sosialisasi oleh Dinas Kesehatan Provinsi sudah dilaksanakan di 20 kabupaten/kota.
Salah satu kegiatan Sosialisasi GeMa CerMat yang telah dilakukan adalah di Kota Gorontalo Provinsi Gorontalo diawali dengan kegiatan senam pagi bersama pada pukul 06.30 WITA. Kemudian dilanjutkan dengan minum jamu bersama dipimpin langsung oleh Walikota Gorontalo.
Walikota Gorontalo dr. Marten Taha membuka secara resmi pencanangan GeMa CerMat di kota Gorontalo didampingi oleh Kasubdit Manajemen dan Klinikal Farmasi Direktorat Pelayanan Kefarmasian Bapak Drs. Elon Sirait, MPH, Kepala Dinas Kesehatan Kota Gorontalo Ibu dr Nur Albar, Plt Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Gorontalo Ibu dr. Damiyanti Yahya, M.Kes dan Narasumber dari Komite Pengendalian Resistensi Antibiotik Dr dr Muchlis Achsan Udji Sofro SpPD-KPTI.
Walikota Gorontalo dalam sambutannya mengajak seluruh masyarakat agar berhati-hati dalam menggunakan obat. Karena apabila obat disalahgunakan atau tidak digunakan dengan tepat maka akan menyebabkan masalah besar.
Sementara itu Plt. Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Gorontalo, dr.Hj. Darmiyanty Yahya, M.Kes. dalam sambutannya diwakili oleh Dra. Susiana Muis, M.Kes., Apt. menekankan bahwa sosialisasi GeMa CerMat ini adalah program unggulan dari Kementerian Kesehatan RI yang bertujuan untuk menyadarkan masyarakat untuk memahami penggunaan obat secara benar dan tepat. “Dalam acara ini saya mengimbau kepada seluruh elemen untuk ikut memberikan pemahaman dan kesadaran kepada masyarakat untuk dapat menggunakan obat dengan cerdas dan cermat,” katanya.